
Senin,17-11-2025,Imunisasi rutin kembali dilaksanakan di PKD Desa Margomulyo oleh tim tenaga kesehatan dari Puskesmas Pegandon. Kegiatan yang berlangsung dengan tertib dan lancar ini menyasar 26 bayi sebagai bentuk upaya pencegahan penyakit serta peningkatan derajat kesehatan balita di wilayah Desa Margomulyo.
Para orang tua terlihat antusias membawa putra-putrinya untuk mendapatkan layanan imunisasi sesuai jadwal. Petugas kesehatan juga memberikan edukasi singkat tentang pentingnya imunisasi lengkap dan pemantauan tumbuh kembang anak.
Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan seluruh bayi di Desa Margomulyo memperoleh perlindungan kesehatan yang optimal dan mampu tumbuh dengan sehat serta kuat. Pemerintah desa menyampaikan apresiasi kepada tim Puskesmas Pegandon atas pelayanan yang ramah, profesional, dan berkelanjutan.

Dipost : 18 November 2025 | Dilihat : 4
Share :