
Senin malam Selasa, 26 Januari 2026, telah dilaksanakan Dzikir Akbar Dzikrul Ghofilin di Masjid Baiturrohim Dusun Manggal, Desa Margomulyo. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh KH. Agus Sabuth Panoto Projo serta jamaah dari berbagai desa di Kabupaten Kendal.
Pra-acara diisi dengan pembacaan Maulid Nabi oleh ibu-ibu Fatayat dan Muslimat NU, menambah kekhidmatan suasana. Acara berlangsung dengan lancar dan penuh kekhusyukan sebagai upaya meningkatkan keimanan dan mempererat ukhuwah islamiyah.

Dipost : 27 Januari 2026 | Dilihat : 11
Share :